Manfaat Ikut Kegiatan Pramuka
Kegiatan pramuka bukan hanya mengisi waktu luang anak saja.
Namun, semua kegiatan yang dilakukan ternyata memiliki manfaat untuk kehidupan anak ke depannya, lho Moms.
Berikut ini manfaat yang bisa didapatkan ketika ikut kegiatan pramuka:
1. Lebih Percaya Diri
Saat anak ikut kegiatan pramuka, dia akan didorong untuk belajar hal baru, bertemu banyak orang, serta menghadapi berbagai tantangan tanpa harus takut dihakimi saat melakukan kesalahan.
Dengan dikelilingi sesama anggota pramuka yang saling mendukung, anak jadi lebih berani, percaya diri, dan berempati.
2. Mendukung Perkembangan Sosial Emosional
Berbagai kegiatan pramuka membuka banyak kesempatan bagi anak untuk bertemu dan berinteraksi dengan banyak orang baru dari beragam latar belakang.
Melansir Journal of Early Childhood Research, ada beberapa manfaat yang bisa didapatkan saat anak berinteraksi dengan lingkungan sekitar, seperti:
Berani berpendapat.
Menyelesaikan konflik melalui diskusi.
Mengungkapkan emosi secara positif.
Menghargai perbedaan.
Mengenali isyarat nonverbal.
3. Menumbuhkan Rasa Tanggung Jawab dan Disiplin
Kegiatan pramuka bukan hanya menyenangkan dan edukatif, tapi juga menekankan nilai tanggung jawab dan disiplin.
Menurut The Scout Association, manfaat ikut pramuka ini bukan hanya akan mendukung pendidikan anak di sekolah tapi juga menjadi kualitas pribadi yang penting agar bisa sukses dalam hidup dan karier di masa depan.
4. Belajar Keterampilan Hidup
Kegiatan pramuka bukan hanya sekadar belajar semaphore, mendirikan tenda, atau membuat simpul tali saja lho, Moms.
Untuk mendapatkan tanda kecakapan khusus (TKK), anak juga harus menguasai berbagai hal dalam bidang kesehatan, sosial, perdamaian, lingkungan hidup, dan seni budaya.
Menurut informasi dalam situs resmi Girl Scouts of the USA, anggota pramuka akan dilatih untuk menjalin hubungan sehat, literasi keuangan, hidup sehat, serta berkontribusi dalam melakukan perubahan positif pada masyarakat.
5. Belajar Kepemimpinan
Hasil studi yang dilakukan oleh Tufts University menyatakan kalau salah satu manfaat ikut pramuka bagi anak adalah besarnya kesempatan untuk mengasah jiwa kepemimpinan dalam berbagai kegiatan.
Dengan begitu, anak bisa menjadi pemimpin yang baik di tempat kerja dan komunitasnya saat dewasa nanti.
6. Sehat Mental dan Fisik
Kegiatan pramuka yang menuntut anak bergerak aktif dan banyak dilakukan di alam bebas jelas baik untuk kesehatan fisik anak.
Dalam studi Front Public Health, beraktivitas di alam bebas baik untuk kesehatan mata, pernapasan, jantung, dan otot.
Tapi bukan hanya itu Moms, saat anak ikut pramuka dia akan dilatih untuk berpikir kritis, melakukan observasi, berhitung cepat, dan berbagai latihan mental lain yang akan membantunya dalam berbagai area kehidupan.
Banyak sekali bukan manfaat pramuka untuk anak? Bagaimana Moms, tertarik mendukung anak ikut pramuka?